Radar Sriwijaya – Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin menghadiri peringatan hari jadi ke-75 Kabupaten Musi Rawas yang ditandai dengan rapat Paripurna Istimewa di ruang rapat Paripurna DPRD Kabupaten Musi Rawas, Selasa (24/4).
Rapat Paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Musi Rawas, Yudi Fratama. Tampak hadir dalam kesempatan ini, Kapolda Sumsel, Irjen Pol Zulkarnain, Bupati Musi Rawas, Hendra Gunawan, ketua dan anggota DPRD Musi Rawas, serta FKPD Kabupaten Musi Rawas.
Dalam sambutannya Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengatakan, peringatan hari jadi Kabupaten Musi Rawas kali ini menjadi yang terakhir dihadirinya sebagai Gubernur Sumsel. Pasalnya, 6 bulan kedepan ia harus mengundurkan diri karena masa jabatan sudah habis.
Selama menjabat kata Alex, sudah banyak yang dilakukan bersama dalam membangun Sumsel. Namun demikian diakuinya masih banyak juga yang belum selesai, seperti Masjid Raya Sriwijaya, UIN Raden Fatah Palembang dan lainnya.
“Seandaianya saya masih punya waktu target berikutnya adalah Olympiade, seandainya saya masih punya waktu target berikutnya adalah Pilala Dunia main di Palembang, biarlah ini diteruskan oleh Gubernur yang akan datang,” ungkapnya.
Kemudian, selain hal tersebut yang juga penting adalah tidak mungkin membangun suatu daerah hanya dengan menggunakan APBD, perlu masuknya dana dari luar karena itulah Sumatera Selatan menjadi tuan rumah Asian Games,” terangnya. (den)