Radar Sriwijaya (OKU) – Truck fuso dengan nomor polisi (nopol) BA 8229 AU bermuatan jagung pipilan terbalik dijalan lintas sumatera tepatnya di desa singapura kecamatan semidang aji kabupaten OKU, Sabtu (23/3/2019) sekira pukul 14 .00 wib.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun jagung yang dimasukan kedalam karung yang hendak dibawa ke Padang tersebut tampak tumpah ke pinggir jalan, sedangkan mobil rusak bagian depan dan samping kiri.
Sang sopir truk, Hermansyah (28) saat dibincangi mengatakan, jagung tersebut dibawa dari Martapura Kabupaten OKU Timur hendak di bawa ke Padang Sumatera Barat.
“Saya berangkat dari martapura sekira pukul 09.00 wib. Sedangkan memuat barang tadi malam, selesai pagi dan langsung berangkat.” ujarnya.
Herman mengatakan, saat kejadian pandangan matanya tiba-tiba menjadi gelap dan dirinya menyadari jikalau mobil yang dikendarainya akan terbalik.
“Saya terasa gelap, saya sadar ketika mobil saya sudah terbalik di pinggir jalan.dan barang sudah tumpah,” pungkasnya.
Mawan (25) warga setempat mengatakan, Mobil ini dari arah baturaja menuju padang, sebelum kejadian mobil tersebut sudah terlihat oleng dan tiba -tiba langsung terpinggir kesebelah kiri dan langsung terbalik.
Suara suara gemur membuat warga berhamburan yang sedang beristirahat siang. Mobil tersebut menabrak rumah jamril (28) rumah hanya rusak tiang depan.(Diq)