Ditembak Saat Hendak Kemasjid

Radar Sriwijaya (OKU) – Nasib naas dialami oleh M. Ali (62), warga Desa Pusar, Kecamatan Baturaja Barat, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan. Ia menjadi korban penembakan oleh Orang Tidak Dikenal , Jumat (26/7/2019) sekitar pukul 04.30 WIB. Saat dalam perjalanan menuju masjid handak menunaikan sholat subuh.

Berdasarkan Informasi yang didapat dilapangan , korban yang sudah berusia lanjut ini ditembak orang tak dikenal saat berjalan kaki menuju masjid untuk menunaikan sholat subuh.

Saat kejadian, mendadak muncul dua pria yang berboncengan dengan motor. Salah satunya mengeluarkan senjata api dan melepaskan tembakan dari jarak kurang lebih 10 meter. Peluru tajam itu tepat mengenai pinggang korban bagian kanan.

Akibat terkena luka tembak, kakek Ali langsung dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Noesmir Baturaja. Korban menjalani perawatan intensif, namun kondisinya masih sadar.

“Dia sedang di jalan hendak sholat subuh. Tiba-tiba ada dua orang mengendarai satu motor berboncengan. Mereka langsung kabur usai menembak,” ujar salah satu warga setempat.

Korban M Ali merupakan pensiunan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Baturaja. Kasus penembakan ini sudah ditangani Polres OKU. Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan barang bukti serta keterangan saksi. (Diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *