Polres OKI Bagi Sembako Jelang Ramadhan

Photo : Kapolres OKI AKBP Alamsyah Pelupessy membagikan sembako kepada salah seorang warga.

Radar Sriwijaya (OKI),– Dengan tetap pedomani protokol kesehatan, Polres Ogan Komering Ilir (OKI) secara door to door membagikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah hukumnya, Selasa (21/4/2020).

Gerakan Bhakti Sosial Polres OKI Peduli Covid-19 yang dilaksanakan ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, dan juga sebagai wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat terdampak akibat merebaknya pandemi virus tersebut yang terjadi saat ini.

Kapolres OKI AKBP Alamsyah Pelupessy melalui Kasubbag Humas AKP Iryansyah mengatakan, pelepasan armada angkutan sembako bhakti sosial Polres OKI dan Polsek jajaran tersebut melibatkan Kodim 0402/OKI serta Pemkab OKI selaku Gugus Tugas Covid-19.

“Bantuan di distribusikan secara langsung kepada anak yatim piatu, pondok pesantren, fakir miskin, pekerja tidak tetap, warakawuri dan purnawirawan. Dibagikan oleh personel 16 Polsek, 2 Polsubsektor, terdiri 4 zona dalam wilayah Kabupaten OKI,” kata dia.

Zona 1 untuk wilayah Kecamatan Kayuagung, Teluk Gelam, Pedamaran, Tanjung Lubuk dan Kecamatan Lempuing Jaya. Kata dia lagi, zona II untuk di wilayah Kecamatan SP Padang, Jejawi, Pampangan, Pangkalan Lampam dan Kecamatan Tulung Selapan.

“Untuk zona III di Kecamatan Pedamaran Timur, Sungai Menang dan Cengal. Lalu Zona IV di wilayah Kecamatan Lempuing, Mesuji Makmur, Mesuji Raya dan Mesuji,” ujar dia seraya tegaskan semua sembako di distribusikan secara door to door.

Lanjut dia, bantuan yang distribusikan di 4 zona tersebut secara keseluruhan berupa beras sebanyak 5 ton, mie instan 600 dus atau 24.000 bungkus, minyak goreng 200 liter, tepung terigu 500 kilogram, nasi bungkus 500 buah dan 1.000 pcs masker.(den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *