Wabup OKI Lantik 48 Pejabat Fungsional

**Ingatkan Amanah dan Tanggung Jawab yang akan Diemban

Radar Sriwijaya (OKI),- Wakil Bupati Ogan Komering Ilir H. M. Dja’far Shodiq mengambil sumpah/janji sekaligus melantik Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemkab OKI, Rabu (19/8/2020)

Wabup Shodiq Ingatkan bahwa Jabatan yang akan diemban adalah sebuah amanah yang harus dipertanggungjawabkan.

“Sumpah/Janji yang saudara ucapkan adalah sumpah kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa, ini merupakan amanah tanggung jawab yang harus dipertanggungjawabkan di dunia dan akhirat” Ungkapnya.

Wabup juga ingatkan kepada pejabat yang dilantik agar menjadi suri tauladan kepada masyarakat serta selalu mengingat orang tua dalam menjalani tugasnya sehingga selalu diberi hidayah oleh Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa.

“Saudara harus dapat memberi contoh kepada masyarakat untuk berakhlak yang baik. Selalu ingat kepada orang tua agar kita dalam bekerja selalu berhati-hati, kalau kita selalu mengingat orang tua, Insya Allah kita akan selalu diberi hidayah oleh Allah SWT dalam bertugas dan akan mencapai prestasi-prestasi yang bermanfaat bagi masyarakat dan Pemerintah Kabupaten OKI,” Katanya.

“Selamat kepada saudara-saudara yang baru saja dilantik, semoga dapat amanah dalam mengemban tugas guna mewujudkan Ogan Komering Ilir yang Maju, Mandiri dan Sejahtera demi Mendukung Kemajuan Indonesia” pungkasnya
.
Sebelumnya dilaporkan oleh Ketua pelaksana kegiatan sekaligus Kepala BKPP Kabupaten OKI Endro Suarno, S.Sos, M.Si bahwa Pejabat Fungsional yang dilantik hari ini berjumlah 48 Orang yang terdiri dari 25 Orang Administrator Kesehatan, 14 Orang Guru, 4 Orang Penyuluh Kesehatan Masyarakat, 2 Orang Sanitarian, 1 Orang Bidan, 1 Orang Refraksionis Optisien, dan 1 Orang Pengelola Pengadaan Barang/Jasa
.
Turut hadir dalam acara ini Forkopimda Kabupaten OKI, Sekda OKI, Asisten Setda, Staf Ahli Bupati serta Kepala OPD di Lingkungan Pemkab OKI.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *