Foto armizi/Radar Sriwijaya
Radar Sriwijaya (OKU) – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan (sumsel) terus berupaya memutus penularan virus corana dengan melakukan razia bagi pengguna jalan yang tidak memakai masker.
Sebagai tidakan terhadap masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker saat keluar rumah dengan diberikan hukuman, push-up bagi laki-laki sedangkan untuk perempuan yakni memyanyikan lagu wajib nasional seperti garuda pacasila, indonesia raya atau membaca teks pancasila.
Kepala Badan Pendanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Amzar kristofa,S,ip.,M,si, melalui Komandan regu,Kabid plt,Rehabilitas dan rekontruksi, Agus Safari,S,E.saat dibincangi mengatakan, razia masker ini terus dilakukan dijalan guna untuk memutus penularan covid 19 yang saat ini masih berkembang dengan seperti ini mudah-mudahan covid 19 di kabupaten OKU akan hilang sehingga perekonomian bisa kembali normal.”jelas Agus. Selasa (03/11/2020).
Sekarang ini lanjut Agus, masyarakat sudah mulai mematuhi protokol kesehatan walapun masih ada satu dua orang yang tidak memakai masker saat keluar rumah, bagi yang kedapatan langsung ditidak dengan memberikan hukuman Push-up bagi laki-laki dan menyanyikan lagu wajib nasional seperti garuda pancasila, indonesia raya atau membaca tek pancasila bagi yang perempuan, tapi setelah itu langsung kita bagikan masker serta berjanji akan selau memakai masker saat keluar rumah.
Agus juga mengatakan, mereka yang tidak memakai masker ini rata-rata anak yang masih pelajaran, alasan mereka tidak memakai masker karena lupa membawa.
Razia ini kita lakukan bersama dengan TNI, kepolisian, Pol PP, dinas perhubungan, dan juga dinas kesehatan.” Pungkas Agus.(Diq)