Prabumulih. Radarsriwijaya.com. Serah Terima Jabatan (Serijab) Wakil Kepala Polres (Wakapolres) Prabumulih dan Kapolsek Rambang Kapak Tengah (RKT) digelar Polres Prabumulih di lapangan apel Mapolres Prabumulih, Senin (08/03/2021).
Pada serah terima jabatan Wakapolres Prabumulih dan Kapolsek RKT, Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi SIk SH MH selaku inspektur upacara memimpin langsung upacara serah terima jabatan.
Sertijab dilaksanakan berdasarkan Surat keputusan Kapolda Sumsel tentang mutasi dilingkungan Polda Sumsel.
Dalam Sertijab ini, Wakapolres yang lama, Kompol Masnoni digantikan Kompol Mario Ivanry SE yang sebelumnya menjabat Kapolsek Ilir Timur II Polrestabes Palembang, sedang kan pejabat yang lama Kompol Masnoni mendapat promosi jabatan sebagai Kanit 4 Subdit 1 Ditreskrimsus Polda Sumsel.
Sedangkan Kapolsek RKT yang lama IPTU Budiyono digantikan IPTU Kosim yang sebelumnya menjabat Pasiaga 1 Bag Ops Polres Musirawas sedangkan pejabat Kapolsek RKT yang lama IPTU Budiyono sendiri mendapat promosi jabatan sebagai Pama Polres Prabumulih.
Kapolres Prabumulih dalam amanatnya singkatnya mengatakan, serah terima jabatan dilingkungan Polri merupakan dinamika organisasi dari upaya tubuh Polri untuk meningkatkan kualitas kinerja organisasi.
“Saya ingin menggugah kembali ingatan kita semua bahwa mutasi merupakan suatu kebutuhan organisasi sehingga dituntut penuh rasa tanggung jawab dan objektif dalam menjalankannya demi terpeliharanya situasi kamtibmas yang aman dan damai,” tegasnya. (ISK)