Warga Minta Kades Diganti, DPMD OKI Kroscek Lapangan

Photo : Kepala DPMD OKI, Hj Nursulah, S.Sos

Ogan Komering Ilir, Radrasriwijaya.com,- Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan akan segera memanggil Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Lebak Beriang Kabupaten OKI terkait berita soal laporan masyarakat setempat yang meminta pemerintah untuk segera mengganti kepala desanya karena sakit menahun.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), Hj. Nursula mengatakan, bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima surat pengaduan dari masyarakat desa lebak beriang akan tetapi pihaknya akan tetap melakukan croscek apakah informasi itu benar atau tidak.

“Kita akan croscek kelapangan kebenaran informasi yang mengatakan kalau kepala desanya sudah sakit stroke selama setahun,”ujarnya saat dikonfirmasi melalui pesan whatsapp, Ahad (28/3/2021).

Selain itu, katanya pihaknya juga akan mengundang BPD Desa setempat untuk mendengarkan penjelasan dari mereka.

“ Selain croscek ke lapangan kita juga akan mengundang BPDnya untuk mendengarkan penjelasan dari mereka apakah benar informasi yang kita dapat atau tidak,”ungkapnya.

Menurut Nursula untuk melakukan pemberhentian terhadap kepala desa ada prosedur yang harus dilengkapi.

“Untuk itu, kita akan lengkapi dulu data pendukungnya,”jelasnya singkat.

Warga Desa Lebak Beriang Kecamatan Cengal Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) meminta pemerintah untuk segera melakukan penggantian kepala desa daerah setempat.

Hal ini dikarenakan sang Kepala Desa Wani bin Abdullah yang dilantik pada Februari 2020 lalu dianggap tidak mampu lagi menjalankan roda pemerintahan desa dikarenakan menderita penyakit stroke. (den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *