Tingkatkan Kualitas, KONI OKI Gelar Pelatihan Pelatih Cabang Olahraga

Photo : Kegiatan Pelatihan Pelatih KONI Kabupaten OKI.

Radarsriwijaya.com, (OKI).- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ogan Komeribg Ilir (OKI) terus berupaya meningkatkan prestasi olahraga Dibumi Bende Bende Seguguk.

Setelah sukses menggelar seleksi atlet potensial yang dilaksanakan di tiga zona dan dikuti oleh 800 an calon atlit dari 10 cabang olahraga (cabor) yang diseleksi untuk persiapan berbagai event olahraga termasuk porprov 2023, kini KONI OKI melaksanakan pelatihan pelatih cabor guna mendukung program tersebut.

Kegiatan yang dogelar selama dua hari, Rabu-kamis (21-22/12/2022) di ruang pertemuan cafe Mr K Kayuagung tersebut diikuti oleh 34 orang pelatih yang berasal dari 34 cabor yang terdaftar sebagai anggota KONI OKi.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten OKI, M Refly S.Sos, MM mengatakan, prestasi yang diraih oleh para atlet tidak bisa dilepaskan dari peran seorang pelatih, dirinya menceritakan bagimana kisah penaklukan puncak mount everest yang merupakan puncak gunung tertinggi didunia.

“Banyak yang mencoba, namun tidak berhasil. Lalu ada seorang pemuda yang memiliki tekad yang kuat juga mencoba untuk menaklukan mount everest, namun dia tidak langsung mendaki tetapi mencari seseorang yang memahami seluk beluk mount everest (guru,red), dan belajar dari orang tersebut hingga akhirnya berhasil menjadi orang pertama penakluk puncak everest.” Kata Refly saat membuka acara tersebut.

Menurut dia, pelajaran yang dapat diambil dari kisah tersebut adalah bagaimana seorang pelatih yang memiliki pengetahuan mentransfer kepada atletnya sehingga bisa meraih prestasi.

“Saya apresiasi kegiatan ini dengan harapan para pelatih ini nantinya akan semakin bertambah kemampuannya dan dapat menciptakan atlet yang handal yang akan meningkatkab prestasi olahraga kabupaten OKI”. tandasnya.

Sementara itu Ketua KONI OKI, Juni Alpansuri, S.Si, M.Si melalui wakil Ketua V Suparjon Ali Haq Al Tsabit, S.pdi, M.Pdi mengatakan,  pelatihan bagi pelatih sejumlah cabang olahraga untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam menyambut Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan  pada November 2023 di Lahat.

Ia mengatakan, Porprov sebagai puncak kegiatan olahraga se-Sumatera Selatan, menjadi sarana untuk mengukur kemapuan bagi atlet Kabupaten OKI.

“Pelatihan singkat itu merupakan rangkaian program mempersiapkan atlet pada ajang dua tahunan Porprov”. katanya.

Sementara itu pemateri dalam kegiatan tersebut Dr. Syamsul Ramel, M.si dan Lida Yanto M.Si yang merupakan para praktisi olahraga menyampaikan materi diantaranya tentang Manajemen Kepelatihan dan perwasitan, Prinsip-prinsip latihan, komponen latihan, periodesasi latihan dan perencanaan pelatihan. (den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *