Bupati OKI Minta OPD Segera Laksanakan Program

Radar Sriwijaya (OKI) – Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) H. Iskandar SE meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera bekerja melaksanakan program pembangunan tahun 2018 tanpa harus menunda lagi.
Hal tersebut disampaikan bupati dalam kegiatan penyerahan  Daftar pelaksanaan anggaran (DPA) tahun 2018 kepada OPD, Senin (15/1).
“DPA merupakan resep, resep ini untuk segera dilaksanakan secepat mungkin. Sehingga diharapkan kemiskinan, ketimpangan, dan keterbelakangan bisa dituntaskan,” ungkap Iskandar.
Iskandar meminta para pimpinan OPD harus menjadikan tahun 2018 sebagai tahun kerja keras, mengingat tahun 2018 merupakan tahun penghujung dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah.
“Ini adalah penghujung RPJMD, betul-betul butuh kerja keras untuk menuntaskan program 2014-2019,” ungkap Iskandar.
APBD OKI tahun 2018 tercatat sebesar Rp 2,241 triliun dengan proporsi belanja tidak langsung sebesar Rp 1,4 triliun dan belanja langsung sebesar Rp 741 miliar.
Sementara itu, Ketua DPRD OKI, H.M. Yusuf Mekki, S. Sos mengatakan, dokumen penggunaan anggaran merupakan dokumen yang melalui proses panjang. Untuk itu dia meminta OPD untuk dilaksanakan sebaik mungkin.
“DPA melalui berbagai tahapan agar digunakan tepat guna, tepat sasaran, dan mengutamakan efesiensi,” ungkap Yusuf Mekki.
Yusuf juga mengatakan, kondisi APBD 2018 belum sempurna. Dia berharap ke depan semakin mendekati proporsional.
Yusuf juga meminta OPD untuk segera menindaklanjuti hasil evaluasi BPK RI tahun 2017.(den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *