Radar Sriwijaya – Tabrakan maut antara New Avanza Veloz warna Silver Metalik yang dikemudikan oleh Bayu Antoniah (21) warga Desa Pejambon, Kecamatan Negri Katon, Kabupaten Pesawaran, Lampung, dengan sepeda motor Viar warna Hitam BG 5682 FY yang dikendarai seorang Laki– laki yang belum diketahui Identitasnya, mengakibatkan pengendara sepeda motor ini meninggal dunia.
Laporan peristiwa tabrakan maut itu tertuang pada Nomor: LP – S / / V /2018 / LANTAS. Musibah tabrakan ini terjadi pada Senin (7/5/2018) sekitar pukul 22.00 Wib, di Jalan Lintas Sumatera Desa Minang Baru, Kecamatan BP Peliung, OKU Timur.
Peristiwa tabrakan ini sempat menganggu kelancaran arus lalu lintas. Terlebih saat kejadian banyak kendaraan yang melintas. Kapolres OKU Timur AKBP Erlin Tangjaya melalui Kasat Lantas AKP Sukamto, Selasa (8/5/2018) mengatakan, saat kejadian pengendara mobil Bayu Antoniah, melintas dari arah Baturaja OKU menuju Martapura OKU Timur.
“Kemudian sepeda motor Viar warna Hitam BG-5682-FY yang melaju dari arah Martapura menuju Baturaja kehilangan kendali lantaran terjebak ke dalam lubang, masuk ke lajur jalan sebelah kanan sehingga membentur mobil yang dikemudikan Bayu,” jelasnya.
Akibat kecelakaan itu korban yang belum diketahui identitasnya mengalami luka-luka ditubuhnya, lalu dilarikan ke RSUD Martapura oleh warga yang melintas namun akhirnya meninggal dunia.
“Selain mengakibatkan korban jiwa, kecelakaan ini juga menyebabkan kerugian material sekitar Rp5 juta. Hingga kini polisi masih mencari identitas korban. Sedangkan untuk proses hukum lebih lanjut sekarang pengendara mobil sedang menjalani pemeriksaan oleh penyidik,” ungkapnya. (den)