Tak Hanya Sungai Ceper, Disini Juga Ada Home Industri Senpira

Radar Sriwijaya (OKI) – Keahlian membuat senjata api rakitan dikabupaten OKI selama ini tertuju pada Desa Sungai Ceper Kecamatan Sungai Menang OKI, Namun ternyata keahlian ini juga dimiliki warga di tempat lain dalam wilayah OKI.

Seperti halnya Di Desa Keman Kecamatan Pampangan OKI, pihak Kepolisian dari jajaran polres OKI berhasil mengungkap Tempat pembuatan (Home Industry) Senjata Api Rakitan (Senpira) Jumat (25/5) dini hari, sekira pukul 02.00 WIB.

Petugas berhasil meringkus Apong (24)  yang kesehariannya berprofesi sebagai mekanik bengkel yang beralamat di Desa Keman, Dusun 1, RT 02, Kecamatan Pampangan, OKI.

Selain itu, Tim Gabungan Polsek Pampangan dan Unit Opsnal Sat Intelkam Polres OKI juga menyita sejumlah barang bukti berupa sepucuk Senpira jenis Revolver, sebutir peluru Revolver Colt 38, 2 buah selongsong kaliber 5,5 mm, sebuah peluru Cis, selongsong kaliber 9 mm, 1 unit mesin bor duduk, mesin las, mesin Gerinda, sebuah selinder dengan 5 lubang, 3 sajam, timbangan digital dan rangka senpira yang belum jadi.

Kapolres OKI, AKBP Ade Harianto, SH, MH melalui Kasubag Humas, Ipda Ilham Parlindungan mengungkapkan, penangkapan terhadap tersangka bermula dari informasi masyarakat yang diterima Unit Opsnal Sat Intelkam Polres OKI.

Setelah dilakukan lidik mendalam bersama Unit Reskrim Polsek Pampangan, kemudian Unit Opsnal Sat Intelkam dipimpin Kasat Intel, AKP Yusuf Solehat, SH, MM bersama Kapolsek Pampangan, AKP Akhmad Bakri, SH serta anggota melakukan penangkapan dan penggeledahan di kediaman tersangka Apong di Desa Keman, Kecamatan Pampangan.

“Tersangka ditangkap tanpa perlawanan. Dari hasil penggeledahan di dalam rumah dan dibawah tangga samping rumah tersangka, didapati peralatan pembuat senpira, dan sepucuk senpira jenis Revolver juga berhasil kita temukan di kamar tersangka,” tandasnya.

Saat ini tersangka dan barang bukti diamankan di Polsek Pampangan. Tersangka dijerat dengan pasal 1 ayat 1 UU darurat No. 12 tahun 1951 tentang senjata api dan bahan peledak.(den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *