Radar Sriwijaya – Sungguh tragis nasib yang menimpa M Sohar (48), warga Desa Payo, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat. Ia tewas di lokasi setelah menabrak mobil dump truk yang sedang parkir di tepi jalan, sekitar pukul 05.30 WIB, Senin (13/08/2018).
Peristiwa tragis ini berawal, saat M Sohar hendak mengantar anaknya pergi bekerja di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lahat sebagai Cleaning Service, dengan mengendari sepeda motor Honda Supra X 125 BG 5816 LE.
Tepat di lokasi kejadian, di Desa Lubuk Kepayang, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat, ada sebuah mobil dump truck BG 8617 EG yang dikendarai Tito Guntur Prabowo, Warga Desa Selawi, Kecamatan Lahat, Kota Lahat, sedang mengalami kerusakan dan parkir di sisi jalan.
Karena tidak memberikan isyarat berhenti atau parkir, M Sohar yang diduga memicu kendaraannya dari arah Muara Enim menuju Lahat dengan kecepatan tinggi itu, menabrak bagian belakang dump truck, sehingga menyebabkan korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
“Suara motor tabrak truk parkir itu keras sekali. Yang membawa motor meninggal di tempat, penumpangnya dilarikan ke rumah sakit,” Kata Tanwin (52), warga setempat yang melihat langsung kejadian tersebut.
Kapolres Lahat, AKBP Roby Karya SIK melalui Kasat Lantas, AKP Dani Prasetya, membenarkan adanya kejadian Lakalantas yang menelan korban jiwa tersebut.
“Korban meninggal dunia setelah mengalami patah tulang rahang, patah kaki kanan dan luka memar di kepala. Sedangkan penumpangnya mengalami luka memar di kepala depan dan luka di pelipis sebalah kanan, dan telah dilarikan ke RSUD Lahat. Kita sudah melakukan olah TKP, Sopir dan dump truk telah diamankam di kantor guna pemeriksaan lebih lanjut,” terangnya. (man)