Ishak Mekki Minta Kader Panaskan Mesin Partai

Radar Sriwijaya (OKU) – Mantan Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) Periode 2004-2014, Ir H Ishak Mekki MM meminta kepada seluruh kader Partai Demokrat untuk memanaskan mesin partai dalam pilkada serentak yang akan digelar 27 Juni 2018 mendatang.

Tidak hanya untuk Pilkada Gubernur, Namun mesin partai harus bergerak untuk kemenangan pilkada serentak bupati dan walikota yang ada di wilayah Sumatera Selatan.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh H Iskak Mekki yang juga ketua DPD Partai Demokrat Sumatera Selatan saat melantik pengurus DPC Partai Demokrat Ogan Komering Ulu, Minggu (21/1/2018).

“Segera panaskan mesin partai. Tahun ini menjadi tahun politik. Untuk  pengurus yang baru dilantik segera melakukan kerja partai” kata Calon Gubernur Sumsel yang berpasangan dengan Yudha Pratomo Mahyudin tersebut.

Menurutnya, jadikan momentum ini sekaligus untuk memenangkan Partai Demokrat. Pengurus yang sudah dilantik diharapkan konsolidasi sampai tingkat bawah. Kata dia, Partai Demokrat harus bisa bekerja untuk memenangkan pilkada 2018.

“Ambil peran pada 2018, dan berhasil dalam pemilu legislatif 2019,” imbuhnya.

Wakil Gubernur Sumsel tersebut meminta kepada para kadernya agar dapat menunjukan kepada masyarakat bahwa Demokrat dekat rakyat. Karena itu dalam pelantikan dilakukan di tengah masyarakat. Bila ada kader bekerja baik tentu akan dinilai baik. Gunakan kesempatan supaya bisa kerja maksimal.

“Harus bisa mendapatkan kursi DPRD lebih banyak dari yang ada saat ini. Bila saat ini jumlahnya 4, maka kedepan bisa 8,” sebutnya.

Sedangkan Ketua DPC Demokrat OKU Dra Hj Indrawati MH mengatakan pelantikan sekarang dilakukan ditengah masyarakat. Kata dia, meski di OKU banyak tetap kompak, meski banyak partai politik dengan berbeda yang diusung.

“Tapi ada saatnya berkompetisi,” katanya.

Dia berharap dukungan masyarakat. Sehingga bisa mewujudkan aspirasi masyarakat Kabupaten OKU. Jangan terpecah belah. Terpisah, Wabup OKU yang juga pembina parpol Johan Anuar menyambut baik pelantikan pengurus Demokrat disertai senam sehat. Johan menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus yang sudah dilantik. “Diharapkan bisa membawa Partai Demokrat kedepan bisa lebih maju,” katanya.

Pelantikan DPC Demokrat OKU dilaksanakan di taman Kota Baturaja. Dengan didahului senam jantung sehat dan aerobik bersama masyarakat. Kegiatan juga dihadiri pasangan Ishak mekki yang juga bakal calon Wakil Gubernur Yudha Mahyudin, Sekretaris DPD Demokrat Sumsel MF Ridho. (diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *