51 Pelajar Bersebut 21 Beasiswa PT OKI Pulp

Radar Sriwijaya (OKI) – Sebanyak 51 siswa-siswi SMA/ SMK/ sederajat se-Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel) mengikuti seleksi Psikotest dan wawancara untuk mendapatkan tiket beasiswa dari PT OKI Pulp and Paper Milis tahun ajaran 2018-2019 di Aula  Diknas OKI, Senin (21/05/2018).

51 pelajar tersebut merupakan siswa siswi yang lolos pada seleksi awal, dimana sebelumnya ada 147 siswa-siswi mengikuti seleksi Akademis di SMPN 6 Kayuagung, selanjutnya mereka mengikuti seleksi psikotest dan wawancara guna menyeleksi para siswa-siswi terbaik penerima beasiswa dari PT OKI Pulp and Paper Mills.

Head Public Affair PT OKI Pulp Gadang H Hartawan melalui Eksternal Relasions Ayu Satya Damayanti mengatakan, PT. OKI Pulp and Paper Mills kembali membuka peluang beasiswa kepada putra putri terbaik OKI. Dan, hasilnya sampai saat ini sebanyak 51 putra putri OKI yang ikuti seleksi.

“Ini adalah seleksi yang ketiga kalinya, setelah sebelumnya kita sudah melakukan tes akademis dari 147 siswa-siswi beberapa waktu yang lalu,” ungkapnya.

Menurutnya, dari 51 peserta ini, yang diterima sebanyak 21 orang pada tahun 2018 ini. Ke 21 putra-putri terbaik tersebut akan disekolahkan oleh PT OKI Pulp and Paper Mills. Dan, nantinya setelah lulus kuliah akan bekerja di PT OKI Pulp juga.

“Ya nanti 21 orang tersebut akan kita kuliahkan di Institut Teknologi Sains Bandung (ITSB), seperti tahun-tahun sebelumnya dengan jurusan pengolahan Pulp dan Kertas,” jelasnya.

Masih kata Ayu, Sejak berdirinya PT OKI Pulp and Paper Mills pada tahun 2013 yang lalu, sudah ada sekitar 45 orang yang sekolah di ITSB dan 14  orang sekolah di ATPK.

“Sebenarnya kami ada dua universitas. Pertama di Akademi Teknologi Pulp dan Kertas (ATPK), ada 14 orang telah bekerja 4 orang jadi yang masih sekolah 10 orang dan kedua di Institut Teknologi Sains Bandung (ITSB),saat ini sudah ada 24 orang yang sekolah saat ini. Jika di tambah 21 orang maka yang sekolah di ITSB menjadi 45 orang,” ujarnya.

Harapannya, memang sejak berdirinya OKI Pulp and Paper diisi oleh anak-anak bangsa yang berprestasi berasal dari Kabupaten OKI.

“Semoga dari hasil seleksi ini didapatkan anak-anak asli putra daerah Kabupaten OKI yang berprestasi. Sehingga dapat bekerja di PT OKI Pulp and Paper Mill. Dan, bagi calon-calon harus semangat dalam belajar. Sehingga berprestasi nantiya di ITSB,” tandasnya.

Sementara salah satu peserta seleksi, Suryati dari SMAN 3 Kayuagung mengatakan, hari Ini dirinya mengikuti seleksi psikotes dan wawancara. Dan, sungguh menegangkan karena waktu yang diberikan sangat singkat dengan soal yang begitu banyak.

“Insya Allah saya lulus karena kesempatan seperti ini jarang terjadi, sudah disekolahkan dan setelah lulus kita lansung bekerja di PT OKI Pulp itu juga,” pungkasnya.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *