Perampok Minimarket di Jaktim Ditembak Mati, 2 Masih Buron

Radar Sriwijaya– Polisi menangkap satu pelaku dari komplotan perampok spesialis minimarket di Jakarta Timur. Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Tony Surya Putra mengatakan petugas mengambil tindakan tegas dengan menembak mati pelaku.

“Uwes tak pateni (sudah tak matiin) baru satu,” kata Kombes Tony saat dihubungi, Senin (21/5/2018).

Tony tak menjelaskan secara rinci kronologi penangkapan pelaku. Dia mengatakan saat ini jajarannya masih bekerja di lapangan memburu dua pelaku lain.

“Nanti kalau sudah semua (tertangkap) saya rilis. Dua (pelaku lain) masih kita kejar,” ujarnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah minimarket di Jalan Raya Pondok Gede, Cipayung, Jaktim disatroni perampok pada Rabu (16/5) lalu. Dua orang perampok bersenjata api mendatangi minimarket itu mencuri uang sebesar Rp 10 juta.

Kemudian, pada 8 Mei 2018, perampokan juga terjadi di minimarket di Jalan Raya Bogor, Kramat Jati, Jakarta Timur. Para perampok berjumlah 3 orang dan berhasil menggasak uang dalam brankas senilai Rp 54 juta. Polisi mengatakan para pelaku juga menodong korban dengan senjata.

Tak berhenti di situ, perampokan minimarket terjadi lagi di Jalan Utan Kayu, Matraman pada Jumat (18/5) sekitar pukul 02.30 WIB. Pelaku yang diketahui berjumlah 3 orang menggunakan senjata api mengancam pegawai minimarket. Mereka meminta ditunjukkan letak brankas dan merampok uang sekitar Rp 200 juta. Setelah itu, mereka kabur menggunakan mobil. (den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *