Radar Sriwijaya (OKI) – Bencana kebakaran yang terjadi selasa (31/7/2017) dinihari telah menghanguskan dua unit rumah milik warga di Desa Batu Ampar Baru Kecamatam SP Padang Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun akibat kebakaran yang terjadi pukul 01.30 wib tersebut telah menghanguskan rumah milik Elwani dan Ritak berikut harta benda didalamnya.
Camat SP Padang, Herliansyah Hillaludin mengatakan, peristiwa yang menghanguskan rumah milik Elwani dan Ritak ini awalnya dari bagian dapur salah seorang warga.
“Api diduga berasal dari bagian dapur rumah milik Elwani yang posisinya berdekatan dengan rumah milik Ritak,” kata dia didampingi oleh Kades Batuampar Baru, Rustam.
Lebih lanjut dikatakannya, rumah milik Elwani dihuni oleh 4 orang jiwa, yakni istrinya Solna dan kedua anaknya. Satu diantaranya masih sekolah dan duduk di bangku SMP.
“Sedangkan rumah milik Ritak juga dihuni oleh 4 orang jiwa, yakni istrinya dan kedua anaknya yang masih masih sekolah (1 siswa SMP dan 1 siswa SD),” ujarnya.
Kepala Dinas Pol PP dan Damkar, Alexsander Bustomi mengatakan pihaknya mendapat informasi dari masyarakat adanya kebakaran. Selanjutnya langsung turun ke lapangan untuk memadamkan api tersebut.
Dalam memadamkan api, pihaknya menerjunkan dua unit mobil damkar lengkap dengan personelnya.
“Api dapat kita padamkan sekira 45 menit setelah kejadian atau sekitar pukul 02.15 WIB,” jelasnya.
Adapun kerugian dari insiden tersebut, selain unit rumah juga ada 3 buah sepeda motor, 1 buah berhasil diselamatkan dan 2 buah hangus terbakar.
“Total kerugian untuk saat ini belum bisa diperkirakan,” jelasnya.(den)