Benarkah Pendaftaran CPNS OKI Dimulai 19 September 2018 ?

Radar Sriwijaya (OKI) – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) belum bisa memastikan kapan Pendaftaran CPNS 2018 secara umum akan dimulai, pasalnya hingga kini belum diterima jadwal resmi dari BKN.

Hanya saja, memang informasi awal portal sscn.bkn.go.id. tempat mendaftar CPNS Online baru bisa dibuka pada 19 September 2018, namun meskipun portalnya sudah bisa dibuka dan informasinya sudah bisa diakses.

Kepastian waktu pendaftaran belum bisa dipastikan karena masih menunggu informasi lebih lanjut, mengingat sejumlah daerah masih ada yang belum menerima formasi kuota CPNS, disisi lain penerimaan CPNS ini dilakukan secara nasional. sehingga masih ada yang belum diketahui detail formasi CPNS yang dibutuhkan dari seluruh Indonesia.

Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Diklat OKI Herry Susanto didampingi Kabid Pengadaan Pegawai Ika Lisma Aprianti saat dikonfirmasi, minggu (16/9/2018) mengatakan, pendaftaran CPNS OKI dilakukan secara online melalui portal sscn.bkn.go.id.

Pihaknya belum bisa memastikan kapan Portal tersebut dapat dibuka dan pendaftaran dapat dimulai, namun untuk mengetahui apakah sudah bisa daftar atau belum maka masyarakat dipersilahkan untuk mencobanya pada tanggal 19 September 2018.

“Jadi untuk penerimaan pendaftaran dilakukan secara online, kita belum tau kapan mulai dibuka pendaftaran, informasi awal memang demikian, tetapi belum bisa dipastikan, memang maunya serentak diseluruh indonesia namun ada beberapa daerah yang belum dapat formasinya.” Kata Ika.

Diterangkannya, sebelum mendaftar, peserta hendaknya terlebih dahulu mempersiapkan dokumen yang diperlukan, selain itu disiapkan alamat email untuk mendaftar.

Pelamar hendaknya telah mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan untuk pendaftaran seperti kartu keluarga (kk) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP), agar tidak mengalami kesalahan saat mendaftar, peserta diminta ubtuk banyak membaca petunjuk penndaftaran yang nantinya ada di portal tersebut.

Informasi sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir OKI akan membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 sebanyak 193 orang. Dari 193 formasi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diterima Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan OKI sebanyak 119 untuk guru.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) OKI, Herry Susanto melalui Kabid Pengadaan Pegawai, Ika Lisma Aprianti mengatakan, untuk formasi lebih banyak guru tersebut sudah termasuk yang K2 terverifikasi sebanyak 16 orang bisa mengikuti tes.

“Nanti tesnya lakukan di Kantor regional BKN VII Palembang sesuai jadwal,”terangnya.

Sedangkan Untuk tenaga kesehatan ada 33 orang dan tenaga teknis sebanyak 25 orang.
Menurut Herry, saat ini pihaknya tengah melakukan koordinasi dengan Kanreg BKN VII Palembang karena ada kuota untuk disabilitas, camlaude dan olahragawan berprestasi.

Terkait dengan kuota CPNS yang diterima Pemkab OKI, terbilang cukup jauh dari kebutuhan yang ada. Jika dilihat dari pengajuan sebelumnya BKD OKI mengusulkan kuota CPNS sebanyak 2.501 orang tapi yang diterima sebanyak 193 orang, namun BKD hanya menerima kuota dari pusat berapapun jumlahnya.

“Alhamdulillah kami mendapat kuota meskipun jumlah yang diterima jauh dari pengusulan, mengingat seluruh daerah di Indonesia mengajukan formasi tersebut,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Pendidikan OKI, Masherdata Musa’i menambahkan, pihaknya menyambut baik adanya penerimaan CPNS yang banyak dibuka untuk formasi guru.

“Kalau guru di OKI masih banyak kurang khususnya di daerah pelosok,karena penyebaran guru PNS belum merata,”bebernya.

Saat ini untuk jumlah guru honorer masih lebih kurang 5 ribu orang. Ia meminta nantinya yang diangkat banyak dari tenaga honorer karena mereka sudah memiliki pengalaman cukup.(den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *