Radar Sriwijaya (OKU) – Ribuan siswa, siswi, mulai dari tingkat sekolah dasar (SD) hingga ketingkat sekolah menengah atas (SMA) dan dewan guru yang ada di Kabupaten OKU mengikuti jalan sehat, acara jalan sehat dimulai dari taman kiya dan finis juga di taman kota.
Jalan sehat yang dilepas Bupati OKu. Drs H Kuryana Azis, diikuti juga Sekda OKU DR Drs H Achmad Tarmizi SE MT MSi, Ketua DWP OKU Hj Susmadiana Tarmizi SPd, MSi dan kepala dinas instansi, BUMNB, BUMD, BUMS serta masyarakat lainya
Kepala Dinas Pendidikan OKU Paranto SE MM mengatakan, jalan sehat yang dilaksanakan di Taman Kota ini merupakan rangkaian peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke 73 Tahun 2018.
Dikatakan Paranto, puncak peringatan akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 26 November 2018 di Gedung Kesenian Baturaja yang akan dihadiri sekitar 6.000 orang guru yang ada di OKU.
Seusai melaksanakan jalan sehat, panitia mengundi kupon undian yang telah di bagikan sebelum lakukan jalan sehat berbagai hasiah sudah disiapkan, doorprize mulai dari Tanah kavlingan, Umroh Discount, Kulkas, kipas angin dan elektronik lainnya.(Diq)