Dua Ketua KPPS di OKU Meninggal Setelah Dua Pekan Pemilu

Radar Sriwijaya (OKU) – Dua orang penyelenggara pemungutan suara di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) kembali meninggal dunia.

Keduanya adalah Ramza Nopendi (37), Ketua KPPS 8 Batu Kuning Kecamatan Baturaja Barat Kabupaten OKU. Serta, Hariyadi (43), KPPS 01 Desa Terusan Kecamatan Baturaja Timur.

Ramza Nopendi meninggal dunia (30/4) malam, sekitar pukul 21.00 wib. Pria yang bermukim di RT 10 Kelurahan Batu Kuning itu sempat masuk ke rumah sakit dan dirawat.

Ketua PPK Baturaja Barat, Dudy Efriansyah, mengatakan almarhum sempat dilarikan ke RSUD Baturaja pada Selasa (30/3) pagi. Saat itu, Ramza mengeluh tak enak badan.

“Almarhum itu kan masih muda. Jadi mungkin sakitnya dak dirasakan. Almarhum sempat dikerok, diurut malam harinya. Namun pada pagi hari, almarhum dak tahan lagi. Sehingga pada pagi harinya dibawa ke rumah sakit. Malam harinya, barulah meninggal dunia,” ungkap Dudy, dihubungi radar sriwijaya petang (1/5) tadi.

Almarhum telah dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Batu Kuning, lepas zuhur tadi.

Sedangkan Hariyadi, KPPS 01 Desa Terusan yang juga honorer di Dishub OKU, diketahui meninggal dunia tadi pagi. Namun untuk penyebabnya, belum diketahui pasti.

“Penyebabnya saya kurang tahu persis. Karena ketua PPS-nya belum mengabari. Ya, mungkin kelelahan,” beber Heridadi, Ketua PPK Kecamatan Baturaja Timur, petang tadi juga, seraya menyebut almarhum juga sudah dikebumikan petang tadi.

Ketua KPU OKU, Naning Wijaya, membenarkan ihwal meninggalnya dua penyelenggara pemungutan suara di daerahnya.

Pihaknya mengucapkan belasungkawa dan akan melayat ke rumah duka. Dan akan melaporkan ihwal ini ke KPU Propinsi.(Diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *