Radar Sriwijaya (OKU) – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu melaksanakan acara silaturahmi dan pelepasan keberangkatan calon jemaah haji (CJH) OKU tahun 2019, Selasa siang (2/7).
Pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan di pendopo rumah kabupaten. Pada kegiatan tersebut turut dihadiri kabag sumda Polres OKU Kompol Robinson, Pasi Intel Kodim 0403 OKU Kapten Surasa para kepala OPD dan seluruh CJH.
Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan doa oleh Syarifuddin. M. Si yang dilanjutkan laporan ketua pelaksana Kabag Kesra Pemkab OKU Kadarisman .
Diketahui Calon Jemaah Haji OKU pada tahun 2019 ini berjumlah 433 orang yang terdiri 197 orang laki-laki dan 236 orang perempuan. Dari jumlah tersebut 120 orang diantaranya merupakan ASN Pemkab OKU. Serta 6 orang TNI/Polri,
”Calon Jamaah Haji OKU tergabung dalam kloter 5 gelombang satu dan akan diberangkatkan dari OKU pada 9 Juli 2019, rencananya para CJH ini berangkat sekitar pukul 21.00 wib di Islamic center Baturaja.
Dalam sambutannya, Bupati OKU Drs Kuryana Aziz, berpesan kepada seluruh Calon Jamaah Haji agar melaksanakan seluruh rukun haji dengan baik, selain itu ia juga meminta untuk menjaga nama baik Indonesia khususnya OKU selama di tanah suci.
“Patuhi semua peraturan yang sudah ditentukan, agar tidak terjadi kejadian yang tidak diinginkan dan paling utama jaga kondisi kesehatan,dan Jaga kesucian niat. Jangan mengeluarkan kata-kata yang tidak sesuai.” pesannya.
Sementara itu, perwakilan jemaah haji Ishak Putih mengucapkan terima kasih atas dilaksanakan nya kegiatan ini dimana nampak sekali perhatian dan peran serta pemerintah sangat tinggi.
“Sehingga terjalin silaturahmi bersama dan Semoga kami dapat menjalankan ibadah haji degan baik dan menjadi haji yang mabrur dan mabruroh. Permohonan doa semoga kami diberikan kesehatan dan dapat mengikuti semua rangkaian ibadah haji ini.”(Diq)