Takut Ditangkap, Kakak Beradik Tabrak Motor Polisi

Radar Sriwijaya (OKI),- Dua kakak beradik, Danu (45) dan Asnedi alias Gilik (40) sontak gugup ketika melihat petugas dari jajaran Polsek Sungai Menang OKI yang terlihat mencegatnya yang sedang mengendarai sepeda motor.
Bukannya berhenti, keduanya malah menarik kencang gas sepeda motor dan berusaha kabur dari petugas yang menghadang  sambil berbelok arah, namun usaha tersebut sia-sia karena keduanya justru menabrak sepeda motor milik petugas.Keduanya lalu   diamankan  Tim Macan Komering Polsek Sungai Menang Polres Ogan Komering Ilir (OKI) pimpinan IPDA Dedy Suandy, Selasa (20/8).
Dari tersangka Danu, warga Dusun Gemuruh Desa Sungai Menang ternyata didapati sebilah senjata tajam (sajam) jenis pisau. Sementara adiknya, Asnedi, warga Desa SP 4 Harapan Jaya, Sungai Menang OKI didapati 1 pucuk senjata api rakitan (senpira) berikut 6 butir amunisinya.
“Keduanya tertangkap di Jalan Poros Dusun Remiling Desa Talang Jaya Kecamatan Sungai Menang,” ungkap Kapolres OKI AKBP Donni Eka Syaputra didampingi Kapolsek Sungai Menang Ipda Dedy Suandy melalui Paurbinops Bag.Ops Polres OKI Iptu Bambang Pancawala, Rabu (21/8).
Masih kata dia, kemarin sekira pukul 14.30 Wib, Kapolsek Sungai Menang beserta jajarannya mendapatkan informasi bahwa ada seseorang yang akan bertransaksi narkoba, sehingga melakukan pengintaian dan pencegatan terhadap pelaku.
“Pada saat akan melintas di TKP dengan mengendarai 1 unit sepeda motor, karena melihat gelagat akan dihadang, pelaku berbelok arah dan memacu kendaraannya berkecepatan tinggi, sehingga bertabrakan dengan sepeda motor anggota Polsek Sungai Menang,” jelas dia.
Setelah terjatuh dan digeledah, lanjut dia, pada pinggang pelaku Danu ditemukan terselip sebilah senjata tajam jenis pisau. Kemudian dari penggeledahan di bagian bawah jok sepeda motor mereka, ditemukan senpira milik pelaku Asnedi.
“Selanjutnya, kedua pelaku diamankan ke Mapolsek Sungai Menang berikut barang bukti 1 pucuk senpira, 6 butir peluru RM aktif, 1 lembar baju kaos pembungkus senpira, 1 bilah senjata tajam jenis pisau dan 1 unit sepeda motor Yamaha Vixion yang mereka kendarai,” tutup dia.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *