Pemkab OKI Buka Pendaftaran Seleksi Jabatan Tinggi Pratama

photo : Bupati OKI H Iskandar SE saat berada di Kantor Badan Kepegawaian Kabupaten OKI tempat mendaftar
** Sejumlah Calon Masih lihat peluang.
Radar Sriwijaya (OKI) – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI)  melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BPPK)  membuka pendaftaran seleksi Jabatan Tinggi Pratama (JPT)  untuk 12 lowongan jabatan setara pejabat eselon II b.
Pendaftaran tersebut telah dibuka sejak tanggal 3 – 17 Februari 2020 sebagaimana tertuang dalam pengumuman No : 800/001/Pansel-JPT/2020. tentang seleksi terbuka jabatan tinggi pratama dilingkungan pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir.
Adapun lowongan jabatan yang akan diisi diantaranya,  Kepala Dinas Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah,  Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik,  Kepala Dinas Kearsifan dan Perpustakaan,  Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata,  Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga,  Kepala Dinas Kesehatan,  Kepala Dinas Ketahanan Pangan,  Tanaman Pangan dan Hortikultura,  Kepala Dinas Sosial,  Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB,  Kepala Dinas Pertambahan, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran serta Sekretaris Perwakilan Rakyat Daerah.
Kepala BKPP OKI,  Endro Suarno melalui Kabid Mutasi dan Pengembangan Pegawai Fredy  Harry Marthonis,  M. Si mengatakan,  saat ini pihaknya telah membuka pendaftaran bagi siapa saja yang mencukupi persyaratan untuk ikut mendaftar.
“Sudah ada beberapa yang mendaftar, sebagian masih berkonsultasi soal persyaratan,  untuk satu orang maksimal bisa melamar dua jabatan, dan setiap jabatan minimal ada empat pelamar, jadi saat ini para calon peserta ini saling melihat peluang.  ” kata Fredy, senin (10/2/2020).
Menurutnya,  ditambahkannya, jika nanti sampai batas waktu pendaftaran yang telah ditetapkan namun peserta yang mendaftar masih kurang maka waktu pendaftaran akan diperpanjang,  namun pihaknya optimis semua akan terpenuhi.
“Setelah seleksi administrasi maka selanjutnya akan dilakukan rangkaian seleksi di Lembaga Administrasi Negara (LAN)  Bandung, kita sudah dapat rekomendasi dari BKN perihal pelaksanaan seleksi ini. ” jelasnya.
Menurut Fredy,  saat ini sudah terbentuk panitia seleksi (pansel) yang terdiri dari lima orang diantaranya Prof Zainuddin,  Prof Al Fitri,  DR.  Muslim dan Sekda OKI H Husin serta Kepala BKPP OKI Endro Suarno.
“Pansel sudah terbentuk dari Unsri dan dari Pemkab OKI,  pertimbangan dilaksanakan di LAN karena standar tempat penyelenggaraan, asrama,  agar lebih fokus, jadi peserta nanti akan ikuti seleksi di LAN. ” tandasnya.(den)

					

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. Bonus Spesial bermain game online QQHarian kekalahan modal perdana diganti utuh. Minimal deposit hanya 20K sudah bisa bermain lebih dari 20 jenis permainan. Raih keserun dan kemenangan hingga jutaan rupiah bersama kami qqharian.club