Ketum KONI OKU Lantik DuaPuluh Empat Cabor 

Radar Sriwijaya (OKU) – Plh Bupati OKU Drs. H. Edward Chandra M.H, Menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Cabang Olahraga (CABOR) Kabupaten OKU Tahun 2021,Bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Baturaja. (Sabtu, 26/06/21).

 

Ketua KONI Kabupaten OKU. Drs. H. Suprijadi Jazid Menyampaikan, Pelantikan Pengurus 24 Cabang Olahraga di Kabupaten OKU telah di programkan acara pelantikan pengurus cabor-cabor yang ada di Kabupaten OKU yang habis masa jabatan maupun beberapa Cabor baru.

 

Selamat kepada yang baru saja dilantik dan Selamat bergabung di KONI Kabupaten OKU.

Semoga melalui kerjasama yang serasi antara KONI Kabupaten OKU dan cabor-cabor olahraga, apa yang kita harapkan dapat terlaksana meski dalam keterbatasan dengan kerjasama yang baik dapat tercapai tujuan.”jelasnya.

 

Pada bulan November 2021 ini di Kabupaten OKU Raya akan dilaksanakan Porprov Ke-XIII dan Kabupaten OKU melaksanakan tiga belasCabor.

Telah beberapa kali panitia Provinsi Sumsel melakukan survei di Kabupaten OKU, Kabupaten OKU layak melaksanakan Porprov Ke-XIII yang akan datang.”jelasnya.

 

Ketua KONI Provinsi Sumsel di Wakili Wakil Ketua I Bidang Prestasi Drs.Ahmad Yani Menjelaskan Kabupaten ini adalah salah satu Kabupaten tuam rumah Porprov ke-XIII yang berharap dapat meningkatkan prestasi atau perbaikan peringkatnya pada porprov yang akan datang, kalo dari yang dilantik pada hari ini ada 23 chamber 23 campur ini ada beberapa cabang olahraga yang mengikuti Porprov Sumsel Tahun 2021 yang akan datang dan kami ucapkan selamat atas pelantikannya.

 

Selamat juga kepada Kabupaten OKU yang telah berhasil meloloskan atletnya untuk mengikuti Porprov Ke -XIII Tahun 2021.”jelasnya

 

Sementara itu” Plh Bupati OKU Drs. H. Edward Chandra M.H, Menyampaikan, Olahraga saat ini bukan hanya bidang pembangunan yang berorientasi pada pencapaian prestasi lokal dan nasional akan tetapi olahraga dalam perkembangan justru menjadi sarana yang paling efektif untuk memperkokoh rasa cinta tanah air dan mempererat persatuan bangsa karena melalui olahraga kita akan mampu membangun rasa kebanggaan dan meningkatkan harkat serta kedaulatan bangsa.

 

Dengan ketulusan dan konsistensi saudara-saudara untuk menggerakkan organisasi pengurus cabang dan meletakkan dasar-dasar program pembinaan atlet secara dini sehingga suatu saat bidang olahraga mampu membesarkan nama Kabupaten OKU.”jelasnya.

 

Pemerintah Daerah dan pengurus KONI secara keseluruhan perlu mewujudkan sinergitas dan konsolidasi para penggerak olahraga di antaranya pembina, pelatih dan atlet dalam melaksanakan penataan manajemen olahraga secara terpadu, komprehensif dan strategis.

 

Kita kedepan sudah di persiapkan para atlet untuk mengikuti Porprov Sumsel Ke-XIII dengan targer masuk 5 Besar, syukur-syukur masuk tiga Besar.

kunci penting dalam olahraga adalah perlu berkreasi dan berinovasi karena membutuhkan biaya dalam pembinaan para atlet.”

 

Hadir dalam acara Wakil ketua I, bidang prestasi, Ketua pimprov pasi, ketua pimprov renang, staf bimpres koni provinsi, dandim 0403, polres oku, kepala dinas pemuda dan olahraga, ketua harian koni oku, sekertaris dan oemgurus koni lainnya.(Diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *