72 Hari, 46 Peserta Pelatda Magang ke Jepang //Gaji Mengiurkan Kontrak 3 Tahun

Radar Sriwijaya, Kayuagung – Sebanyak 46 peserta magang angkatan 33 yang mengikuti pelatihan daerah. Selama 72 hari peserta ini akan langsung melakukan berada disini dan selanjutnya akan mengikuti pelatihan nasional di Jakarta. Selama 3 tahun mereka bakal di kontrak bekerja di Negeri Sakura dengan gaji menggiurkan.

Instruktur dari LPK D”Sakura, Didik Prambudi mengungkapkan, mereka selama 72 hari ikut pelatihan langsung dari pelatih IM Japan asal Jakarta. Selama disini mereka mengeluarkan biaya sendiri tapi jika nanti sudah di pelatnas ditanggung pemerintah. ” Mereka dilatih bahasa, budaya, wawancara serta tandatangan kontrak langsung perusahaan di bidang teknik, “bebernya Kamis (30/6).

Kalau seperti yang sudah berjalan ini gaji yang diterima sekitar Rp16 juta jika dirupiahkan. Gaji ini besar karena belun termasuk lembur.

Jika mereka masuk katagori standar semuanya akan diberangkatkan pada (29/1) tahun depan. Kontrak 3 tahun itu bisa diperpanjang 2 tahun setelah mereka lulus ujian kembali. Di Jepang masih ada sekitar 36 peserta magang dan semuanya betah disana.

Nanti kalau mereka sudah selesai magang akan menerima modal usaha dari Pemerintah RI sebesar Rp85 juta dan menerima nengking dari pemerintah Jepang sebesar Rp75 juta yang di bayar 2 kali. “Memang program ini sangat bermanfaat sekali, “bebernya.

Ia sangat berharap Pemda OKI bersama Disnakertrans Sumsel, dapat mengalokasikan mengadakan rektrut kembali tahun ini untuk mengurangi angka pengangguran.

Kepala Disnakertrans OKI, Sudiyanto Djakfar mengapresiasi program magang ke Jepang yang dilaksanakan saat ini. ” Kami sebagai fasilitator dan kedepan akan berupaya agar kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan, “tandasnya.(bram/rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *