Program Jelades Menjadi Andalan Disdukcapil OKI Percepat Tertib Administrasi Kependudukan

Photo : Program Jelades Di Kecamatan Cengal Yang dilaksanakan oleh Disdukcapil OKI.

** 7 – 11 Juli 2023 Layani Masyarakat Cengal

Radarsriwijaya.com, (OKI),- Tersedianya Dokumen kependudukan yang valid dan akurat menjadi salah satu dasar yang dapat digunakan pemerintah untuk memastikan setiap program yang digulirkan menjadi tepat sasaran. Sering kali persoalan dokumentasi kependudukan ini  diabaikan karena pelayanan yang ribet maupun jarak tempuh yang jauh terutama bagi masyarakat yang berada jauh dari pusat pemerintahan.

Namun beda halnya dengan langlah yang dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). guna menuntaskan masalah tersebut, melalui program Jemput Bola Kedesa (Jelades) pelayanan kependudukan dilakukan secara mobile atau berpindah dengan mendatangi masyarakat atau mendekatkan pelayanan dan hasilnya cukup menggembirakan.

Seperti kali ini, selama 5 hari Disdukcapil OKI memberikan pelayanan administrasi kependudukan bagi masyarakat Cengal dengan lokasi berpindah-pindah, sesuai kebutuhan masyarakat.

Kantor Camat Cengal

“Ya, saat ini kita sedang memberikan pelayanan di wilayah Kecamatan Cengal, mulai 7 – 11 Juli 2023,” kata Kepala Disdukcapil OKI H. Hendri SH MH melalui M. Guntur SH selaku Kabid Pemanfaatan Data dan Inovasi Pelayanan, Senin (10/7/2023).

Kemudian pada tanggal 8 – 9 Juli kemarin, Tim Jelades Kaboki membuka pelayanan di kantor Camat Cengal

Disana, kata dia, mereka memberikan pelayanan perekaman KTP, aktivasi IKD serta KK bagi masyarakat dari 6 desa.

“Di kantor Camat Cengal, Tim Jelades Kaboki melayani masyarakat dari Desa Cengal, Pelimbangan, Parit Raya, Ulak Kedondong, Kebun Cabe dan Talang Rimba,” tandas dia.

“Untuk lokasi, dimana tim membuka pelayanan itu tidak hanya di kantor Camat Cengal, tapi berpindah-pindah. Hal ini dilakukan guna memenuhi keinginan masyarakat dalam Kecamatan Cengal,” pungkas dia. (den/rel_diskominfo OKI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *