Photo : Pengembalian formulir di kantor DPC Partai Demokrat.
Radarsriwijaya.com, (Kayuagung).- Politisi Partai Hanura Doddy Primadona Mulia secara lugas menyatakan pengembalian formulir penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati disejumlah partai politik di Kabupaten OKI adalah bukti keseriusannya maju dalam pilkada.
Dirinya pun siap untuk digandeng sebagai calon wakil bupati dalam pilkada OKi 2024, meskipun Partai Hanura memiliki dua kader yang akan maju, Doddy tetap optimis dan siap menunggu hasil keputusan Partai Hanura
Hal tersebut diungkapkan bendahara partai Hanura Sumatera Selatan tersebut saat mengembalikan formulir calon wakil bupati di Partai Nasdem dan Partai Demokrat.
“Ya memang ada dua yang maju, nanti kita liat keputusan partai, siapa yang akan maju,” kata Doddy didampingi puluhan simpatisan saat menjawab pertanyaan wartawan, Selasa (7/5).
Sejak awal, Doddy menyatakan niatnya untuk maju, meski menyadari bahwa ada dua kandidat lain yang juga berkompetisi. Ia pun siap mendukung siapapun yang dipilih oleh partai Hanura. Visi dan misi adalah mempercepat pembangunan di Kabupaten OKI.
“Maka, visi tersebut menjadi fokus utama dalam kampanye menjadi OKI 2,” paparnya
Namun demikian Doddy menyerahkan sepenuhnya kepada parpol yang akan mengusung untuk memilih yang terbaik.
Wakil Ketua Bidang Oganisasi Kaderisasi Keanggotaan DPD Hanura Sumsel, Juni Alpansuri mengatakan, Doddy sudah mengikuti proses politik yang ada empat partai.
Alpansuri menegaskan, untuk dua bakal calon yang maju masih mengikuti proses seleksi dari Partai Hanura.
“Sama seperti bakal calon lainnya yang mendaftar di Partai Hanura, semuanya ada proses seleksi. Hari ini kami tepati janji untuk dipinang menjadi Wakil Bupati OKI dengan mengembalikan formulir pendaftaran di partai NasDem dan Demokrat,” katanya.
Sebagai pendaftar, hanya dapat menunggu hasil keputusan partai politik lain, intinya keseriusannya sudah dibuktikan dengan pengembalian formulir.
“Seluruh parpol punya mekanisme dan prosedur masing-masing, termasuk juga partai Hanura yang juga memiliki mekanisme sendiri yang akan di ikuti oleh kadernya,” ungkapnya.
Dikonfirmasi terpisah oleh DPC Partai Demokrat OKI, Fisli Hartono lewat Ketua Penjaringan, Jamaludin mengapresiasi kedatangan Doddy bersama rombongan untuk mengembalikan formulir.
“Sungguh luar bisa dan kami salut karena Hanura tidak kekurangan kader, dimana saat ini ada dua kadernya yang ingin maju di kontestasi Pilkada OKI, kami ucapkan terima kasih pak Doddy menepati janjinya mengembalikan formulir di Partai Demokrat, nanti kita akan teruskan sesuai dengan mekanisme yang ada.” ujar Jamal.
Sementara itu Ketua DPD NasDem OKI, Solahudin Dja’far, menyambut baik pengembalian formulir pendaftaran.
“Pleno akan dilakukan di kantor DPD Partai NasDem OKI pada tanggal 7-8, dan kemudian formulir akan dibawa ke tingkat provinsi pada tanggal 10-15,” pungkasnyaa.(abm/rel)