PD Muhammadiyah OKU Bagi sembako dan Berabat Gratis Bagi Korban Banjir

Foto  : pengobatan dan pembagian sembako. (Armizi/Radar Sriwijaya)

Radarsriwijaya.com (Baturaja). – Sebanyak tiga dokter dan empat belas medis di terjunkan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) OKU untuk melakukan pengobatan gratis terhadap warga yang terkana banjir beberapa hari yang lalu, selain pengobatan gratis juga dilakukan pembagian sembako, sabtu (11/05/2024).

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan, Prof DR.Ir, H, Gribaldi, M.Si menyampaikan.” Pengobatan gratis ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terkana banjir beberapa hari yang lalu. Akibat banjir, banyak warga yang tekena penyakit batuk filek dan juga gatal-gatal dan yang kelelahan karena habis membersihkan rumah dan perabot yang terendam air.

” Kita menerjunkan tiga orang dokter dam empat belas orang tenaga medis dari Rumah Sakit Muhammadiyah dokter Maulana.AK. Buturaja. Alhamdulillah antusias warga yang berobat sangat tinggi dan kita selaku PDM OKU tentunya tambah bersemangat untuk kegiatan ini.”ucapnya.

Peduli Muhammadiyah OKU terhadap warga yang terkena banjir ini diharapkan akan mampu sedikit meringankan,  mudah-mudahan dengan adanya pengobatan gratis ini warga kembali sehat dan bisa beraktifitas seperti biasanya.

Selain melakukan pengobatan gratis pihaknya juga membagikan seratus paket sembako terhadap warga, jadi setelah berobat warga juga dikasih paket sembako.

“Kegiatan ini kita bagi dua tim, tim satu diranting dusun baturaja kelurahan baturaja lama sedangakn tim dua di ranting sekar jaya kelurahan sekar jaya baturaja timur.”terang Gribaldi.

Sementara itu Dokter Medi Apriansyah mengatakan, warga yang berobat ini kebanyak mengalamai sakit gatal-gatal, pegal-pegal dan batuk filek, memang penyakit ini yang biasa timbul saat banjir.penyebab penyakit ini karena air yang kotor.

“Sedangkan untuk penyakit yang pegal-pegal bukan hanya karena air tapi akibat kecapekan karena harus bekerja untuk mbersihkan rumah dan perabot yang terendam air.” cetusnya.(Diq)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *