Caption : Kantor Perumda Tirta Agung. (Photo /ist)
** Tidak Ada Kepastian Kapan Dibayar.
Radarsriwijaya.com, (OKI).- Keluhan karyawan PDAM Tirta Agung terkait gaji mereka yang belum terbayarkan selama 7 bulan terhitung sejak maret-september 2022 masih tidak jelas kapan akan lunas.
Komisi II DPRD OKI selaku mitra kerja PDAM Tirta Agung Kayuagung, juga tidak bisa berbuat banyak untuk membantu hak-hak para karyawan yang saat ini belum dibayar oleh pihak perusahaan.
Upaya yang dilakukan terkesan hanya formalitas untuk memenuhi prosedur kewajiban tanpa adanya upaya untuk membantu menyelesaikan permasalahan tersebut secara konkrit.
Ketua Komisi 2 DPRD OKI Sumsel, Sugeng terkesan dingin dalam menyikapi dan menanggapi keluhan karyawan PDAM Tirta Agung terkait honor mereka yang belum terbayarkan terhitung maret-september 2022.
Dirinya mengatakan, pihaknya akan segera memanggil Dirut PDAM Tirta Agung terkait keluhan karyawan seolah belum mengetahui adanya tunggakan pembayaran gaji para karyawan PDAM Tirta Agung hingga 7 bulan pada tahun 2022.
“Ya nanti kita panggil dirutnya, terkait gaji yang belum terbayarkan tersebut.” Katanya saat dikonfirmasi wartawan via WhatsAppnyq, Rabu (29/5/2024).
Namun saat ditanyakan apakah hal ini pernah disampaikan oleh jajaran PDAM ke pihak komisi II selaku mitra kerja, dirinya mengakui hal ini pernah dibahas dalam rapat mitra kerja.
“Saat rapat mitra sudah dibahas akan dibayar secara bertahap,”jawab Sugeng tanpa menjelaskan maksud bertahap tersebut kapan dan bagaimana realisasinya.
Sementara itu Karyawan PDAM Tirta Agung Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel) hingga saat ini masih dibuat resah dengan belum dibayarkannya tunggakan honor mereka selama 7 bulan di tahun 2022.
“Saya mengganggap ini adalah hutang perusahaan kepada karyawan, karena ini hutang perusahaan kewajiban perusahaan untuk melunasi hutang tersebut. Kemudian logikanya jika 1 orang menerima gaji Rp.2.500.000 dikalikan 60an karyawan kira – kira sudah ratusan juta dikalikan lagi 7 bulan.Wah kalau ditanya uangnya di kemanakan saya No Coment,”ungkapnya.(den/ril_smsi OKI)